JAKARTA – Presiden Republik Indonesia (RI), Joko Widodo (Jokowi), bakal menyaksikan langsung laga Timnas Indonesia vs Timnas Filipina dalam laga terakhir Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), pada Selasa (11/6/2024) pukul 19.30 WIB. Jokowi pun optimis Skuad Garuda -julukan Timnas Indonesia- bakal meraih kemenangan.
"Nonton (langsung di GBK)," kata Jokowi usai meninjau Posyandu terintegrasi RW 02 RPTRA Taman Sawo Kebayoran Baru, Jakarta, Selasa (11/6/2024).
Jokowi pun kemudian memberikan prediksi skor laga Timnas Indonesia vs Filipina. Presiden RI itu langsung menyatakan bahwa dirinya optimistis Timnas Indonesia bisa meraih kemenangan pada malam hari nanti.
"Menang," tutur singkat Presiden Jokowi.
Diketahui, Timnas Indonesia akan menjamu Filipina dalam laga terakhir Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026. Laga itu akan digelar Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, pada Selasa (11/6/2024) pukul 19.30 WIB.