SEBANYAK 5 pemain Timnas Indonesia tambahan yang dijagokan dipanggil Shin Tae-yong jelang melawan Irak dan Filipina di lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia akan diulas Okezone. Untuk menghadapi dua laga di atas, Shin Tae-yong memanggil 22 pemain.
Namun, dari 22 pemain yang dipanggil, satu di antaranya dipastikan absen saat menghadapi Irak pada Kamis, 6 Juni 2024. Jay Idzes absen karena baru tiba di Indonesia pada Rabu, 5 Juni 2024, atau satu hari sebelum pertandingan.
Saat ditanya akan memanggil pemain tambahan, Shin Tae-yong tidak menampiknya. "Pastinya akan ada pemain tambahan. Tapi, siapa yang jadi pemain yang akan masuk itu ya ditentukan mungkin 3 hari atau 4 hari kemudian dari sekarang," kata Shin Tae-yong pada Selasa, 28 Mei 2024.
Sebelumnya, Ketua Badan Tim Nasional (BTN) Sumardji mengatakan bakal ada penambahan dua pemain. Melihat kondisi pemain saat ini, Okezone melihat ada lima pemain, yang mana dua di antaranya diprediksi dipanggil untuk laga kontra Irak dan Filipina.
Berikut 5 pemain Timnas Indonesia tambahan yang dijagokan dipanggil Shin Tae-yong jelang laga kontra Irak dan Filipina:
5. Muhammad Riyandi
Sesuai regulasi, sebuah tim diwajibkan membawa tiga penjaga gawang. Sejauh ini, Shin Tae-yong baru menyertakan dua penjaga gawang yakni Ernando Ari dan Adi Satryo, sehingga Muhammad Riyandi Berpotensi muncul sebagai kiper Ketiga.
4. Nadeo Argawinata
Seperti Muhammad Riyandi, Nadeo Argawinata juga Berpotensi dipanggil menyusul Ernando Ari dan Adi Satryo. Menarik menanti siapa kiper Ketiga yang dipanggil untuk laga versus Irak dan Filipina.