Wasit Nasrullo Kabirov Pernah Berikan Timnas Indonesia Hadiah Penalti dan Berujung Tiket Lolos Piala Asia 2023!

Ramdani Bur, Jurnalis
Selasa 16 April 2024 15:18 WIB
Nasrullo Kabirov menjadi bulan-bulanan netizen Indonesia. (Foto: Instagram/@nasrullo_ref)
Share :

WASIT Nasrullo Kabirov menjadi sorotan saat memimpin laga Timnas Indonesia U-23 vs Timnas Qatar U-23 di matchday pertama Grup A Piala Asia U-23 2024, Senin, 15 April 2024 malam WIB. Sang pengadil asal Tajikistan ini dinilai tidak konsisten atas putusannya di akhir babak pertama.

Awalnya, Nasrullo Kabirov menganggap Timnas Indonesia U-23 mendapatkan pelanggaran. Namun, setelah melihat Video Asisstant Referee (VAR), kapten Timnas Indonesia U-23, Rizky Ridho, dianggap menyikut pemain depan Timnas Qatar U-23.

(Nasrullo Kabirov jadi musuh pencinta sepakbola Tanah Air. (Foto: AFC)

Alhasil, Timnas Qatar U-23 mendapatkan hadiah penalti di ujung babak pertama. Ali Sabah yang maju sebagai eksekutor membuat Timnas Qatar U-23 unggul 1-0 atas Timnas Indonesia U-23 di babak pertama.

Ketika babak kedua baru berjalan satu menit, Timnas Indonesia U-23 harus bermain dengan 10 orang setelah Ivar Jenner terkena kartu kuning kedua. Padahal, dalam tayangan ulang terlihat jelas, Ivar Jenner sama sekali tidak menyentuh pemain Timnas Qatar U-23, Saif Hassan.

Bermain dengan 10 orang membuat Timnas Indonesia U-23 kesulitan mengembangkan permainan. Timnas Indonesia U-23 pada akhirnya kalah 0-2 setelah Al Rawi menambah keunggulan tuan rumah pada menit 54.

Kelar pertandingan, sosok Nasrullo Kabirov menjadi bulan-bulanan netizen Indonesia di media sosial. Bahkan Ivar Jenner sampai mengikuti akun yang diduga akun Instagram Nasrullo Kabirov, yakni @nasrullo_ref.

Namun, jauh sebelum pertandingan semalam, wasit Nasrullo Kabirov ternyata pernah memberikan hadiah tendangan penalti kepada Timnas Indonesia. Momen itu terjadi di matchday pertama Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023 yang mempertemukan tuan rumah Kuwait vs Timnas Indonesia pada 8 Juni 2022.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya