“Yang kedua juga saya mengharapkan Dirtek ini juga nanti dibantu yang muda untuk mulai melakukan, tadi pendalaman bagaimana pelatihan di Indonesia dua tahun ke depan ini harus punya jumlah data pelatih yang tarafnya sudah taraf bagus. Karena salah satu review yang saya dapat dari beberapa pelatih tim yang saya turunkan ke lapangan dari luar negeri mereka melihat standar pelatihan kita harus ditingkatkan,” terangnya.
“Yang ketiga secara jangka panjangnya kita harapkan juga dengan ada Dirtek dengan pelatih-pelatih senior seperti coach Indra (Sjafri), coach Shin Tae-yong, sekarang ada coach Satoru dari Jepang, coach Nova ya kita bisa mulai menemukan apa sih permainan sepakbola versi Indonesia,” sambung Erick Thohir.
“Ya memang dulu sudah ada tapi kan kembali kan dunia berubah, permainannya berubah. Jadi itu yang saya harapkan,” tandas pria yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN tersebut.
(Rivan Nasri Rachman)