Gara-Gara Hal Ini, Pengamat Sepakbola Vietnam Prediksi Timnas Indonesia Diunggulkan Menang ketimbang Golden Star Warriors

Rio Eristiawan, Jurnalis
Rabu 20 Maret 2024 23:42 WIB
Vietnam soroti banyaknya pemain naturalisasi di Timnas Indonesia. (Foto: PSSI)
Share :

HANOI - Pengamat sepakbola asal Vietnam, Ha Quang Minh mengakui Tim Nasional (Timnas) Indonesia semakin kuat dalam beberapa tahun terakhir. Ia pun merasa semua itu disebabkan hadirnya pemain naturalisasi.

Pernyataan itu diungkap Ha Quang Minh jelang Timnas Indonesia vs Vietnam. Dengan adanya 10 pemain naturalisasi, Timnas Indonesia diprediksi bakal menang karena perbedaan kualitas.

Ya, Timnas Indonesia akan bertemu dengan Vietnam dalam laga lanjutan putaran kedua Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Gelora Bung Karno (SUGBK), Kamis (21/3/2024) malam WIB. Berselang lima hari kemudian, Skuad Garuda akan bertandang ke My Dinh National Stadium.

Dua laga nanti pun menjadi penting bagi Timnas Indonesia, karena kemenangan akan menjaga asa lolos ke putaran selanjutnya. Sebab, Timnas Indonesia sedang menempati posisi juru kunci di Grup F dengan satu poin dari dua laga.

Sementara PSSI telah mengumumkan daftar 28 pemain yang dipanggil untuk menghadapi Vietnam. Dari 28 nama terdapat 10 pemain naturalisasi yang akan tampil dalam dua laga nanti.

Mereka adalah Nathan Tjoe-A-On (SC Heerenveen), Jordi Amat (Johor Darul Ta'zim), Sandy Walsh (KV Mechelen), Justin Hubner (Cerezo Osaka), Thom Haye (SC Heerenveen), Jay Idzes (Venezia), Marc Klok (Persib Bandung), Ivar Jenner (Jong Utrecht), Ragnar Oratmangoen (Fortuna Sittard), dan Rafael Struick (ADO Den Haag). Namun, Jordi Amat, Thom Haye, dan Ragnar Oratmangoen tidak akan tampil di SUGBK.

Melihat daftar pemain Timnas Indonesia, Ha Quang Minh pun mengakui Skuad Garuda lebih kuat dibandingkan Vietnam. Menurutnya Timnas Indonesia memiliki pemain naturalisasi yang bermain di level teratas Eropa, sedangkan pemain Vietnam gagal untuk bersinar di benua biru.

"Menurut saya tim Indonesia lebih kuat dari tim Vietnam dari segi personel saat ini. Sebagian besar pemain naturalisasi mereka bermain di sepak bola utama Eropa. Dan jika kita melihat kegagalan para bintang top Vietnam saat pindah ke Eropa, semua orang pasti paham perbedaan kelasnya," kata Ha Quang Minh dikutip dari Soha, Rabu (20/3/2024).

Lebih jauh, Ha Quang Minh menganggap Vietnam tak boleh menganggap remeh Timnas Indonesia. Menurutnya Timnas Indonesia ingin mengambil alih posisi pertama di Asia Tenggara dan mendapatkan prestasi, tetapi bukan menjadi pesaing Vietnam saja.

"Secara umum, Indonesia tidak boleh dianggap enteng. Mereka ingin menantang posisi nomor 1 Asia Tenggara dan mengincar prestasi, bukan sekedar bersaing dengan tim Vietnam," pungkasnya.

(Rivan Nasri Rachman)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya