Media Vietnam Tak Terima Timnas Vietnam Diprediksi Kalah dari Timnas Indonesia oleh Media Ternama Dunia!

Ramdani Bur, Jurnalis
Rabu 20 Maret 2024 09:12 WIB
Media Vietnam tak terima Timnas Vietnam diprediksi kalah dari Timnas Indonesia. (Foto: Facebook VFF)
Share :

MEDIA Vietnam, The Thao 247, tak terima Timnas Vietnam diprediksi kalah dari Timnas Indonesia oleh media ternama dunia, Sportskeeda. Timnas Vietnam mengatakan prediksi skor yang dikeluarkan Sportskeeda merupakan hasil yang mengejutkan.

Baru-baru ini, Sportskeeda yang merupakan salah satu media asal India memberikan preview laga Timnas Indonesia vs Timnas Vietnam. Dalam preview yang mereka keluarkan, Timnas Indonesia diprediksi menang 1-0 atas Timnas Vietnam dalam laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Kamis 21 Maret 2024.

(Timnas Indonesia menang 1-0 atas Vietnam di Piala Asia 2023. (Foto: REUTERS)

“Indonesia tampil impresif di Piala Asia 2023, termasuk menang melawan Vietnam dengan skor 1-0. Sebaliknya, Timnas Vietnam kalah dalam tiga laga fase grup Piala Asia 2023 dan mereka tampil buruk akhir-akhir ini,” tulis Sportskeeda.

Pemberitaan di atas yang membuat The Thao 247 bersuara. The Thao 247 seakan tak terima Timnas Vietnam diprediksi kalah dari Timnas Indonesia.

“Surat kabar dunia memprediksi skor tak terduga pada laga Timnas Indonesia vs Timnas Vietnam. Laman Sportskeeda meyakini Vietnam akan kalah 0-1 dari Indonesia pada leg I,” tulis The Thao 247.

Sekarang, tinggal pembuktian di lapangan siapa yang lebih kuat antara Timnas Indonesia dan Timnas Vietnam. Timnas Indonesia sejak Senin 18 Maret 2024 intens berlatih di Stadion Madya, Jakarta.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya