Banyak Dapat Tawaran, Jesse Lingard Ungkap Alasan Pilih Gabung FC Seoul

Rio Eristiawan, Jurnalis
Kamis 08 Februari 2024 21:09 WIB
Jesse Lingard resmi bergabung ke FC Seoul (Foto: Instagram/FC Seoul)
Share :

"Ada beberapa tawaran, semuanya adalah tawaran lisan, tetapi komitmen yang ditunjukkan oleh FC Seoul menunjukkan seberapa besar minat dan seberapa besar mereka menginginkan saya di klub, jadi sudah selayaknya bagi saya untuk membalas itu dan datang ke klub," jelasnya.

Sementara Jesse Lingard mengaku tidak bisa membocorkan kontraknya bersama FC Seoul, karena bersifat pribadi. Namun, ia menjelaskan akan membawa keluarga beserta putrinya ke Seoul.

“Saya tidak bisa mengungkapkan apa pun tentang kontraknya, itu bersifat pribadi antara saya dan klub. saya sudah menetap di sini, saya akan membawa putri saya dan juga keluarga saya," tutupnya.

Jesse Lingard pun berpeluang tampil bersama FC Seoul dalam waktu dekat. Sebab, FC Seoul akan menghadapi Roasso Kumamoto dalam laga persahabatan di Kirishima City Kokubu Sports Park Multipurpose Plaza, Rabu (14/2/2024).

(Admiraldy Eka Saputra)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya