Live di RCTI Malam Ini! Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia vs Vietnam di Piala Asia 2023

Andri Bagus Syaeful , Jurnalis
Jum'at 19 Januari 2024 14:15 WIB
Shin Tae-yong siap antar Timnas Indonesia menang atas Vietnam di Piala Asia 2023. (Foto: REUTERS)
Share :

JADWAL siaran langsung Timnas Indonesia vs Vietnam di Piala Asia 2023 malam ini sudah dirilis. Laga ini bakal dilangsungkan di Stadion Duhail pada Jumat (19/1/2024) pukul 21.30 WIB serta disiarkan secara live dan eksklusif di RCTI.

Laga ini merupakan pertandingan hidup dan mati bagi Timnas Indonesia. Jika kalah atau imbang di laga ini, Timnas Indonesia hampir pasti tersingkir di fase grup Piala Asia 2023.

Karena itu, pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong menargetkan kemenangan di laga ini. Pelatih 53 tahun ini bahkan meminta suporter Timnas Indonesia untuk memasang ekspektasi tinggi, yakni melihat skuad Garuda meraih kemenangan.

"Jadi, saya berharap kami bisa mendapatkan hasil yang bagus. Saya ingin mengatakan kepada para pendukung Indonesia untuk berekspektasi jika kami dapat hasil yang bagus," kata Shin Tae-yong dalam konferensi pers jelang laga Timnas Indonesia vs Vietnam.

Shin Tae-yong mengatakan laga Timnas Indonesia melawan Vietnam akan berjalan ketat sejak menit awal. Sebab, kedua tim ingin meraih poin perdana pada Piala Asia 2023.

Dalam matchday pertama Grup D Piala Asia 2023, Skuad Garuda -julukan Timnas Indonesia- kalah 1-3 dari Irak. Sementara itu, Vietnam tumbang 2-4 dari Jepang.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya