MEDIA Vietnam, Soha Vn, kaget lihat Timnas Indonesia yang bisa bertransformasi total dalam 2 bulan. Mereka pun langsung memberi peringatan ke Timnas Vietnam yang akan berhadapan dengan Timnas Indonesia dalam laga fase grup Piala Asia 2023.
Soha Vn menilai skuad Garuda -julukan Timnas Indonesia- telah memberi kejutan. Pasukan Shin Tae-yong pun dinilai bisa membuat Vietnam kesulitan di Piala Asia 2023.
"Bagaimana perubahan Indonesia jelang bertemu tim Vietnam di Piala Asia 2023?" bunyi judul artikel yang dibuat Soha Vn, dikutip Jumat (19/1/2024).
"Indonesia yang bertransformasi total hanya dalam waktu 2 bulan, tidak hanya membawa kejutan dan membingungkan Irak, tapi juga menjanjikan kesulitan bagi tim Vietnam yang akan datang," imbuh media Vietnam tersebut.
"Tim Vietnam mendapat tekanan untuk menang dengan skor selebar-lebarnya melawan Indonesia, untuk bisa menghidupkan kembali peluang lolos babak penyisihan grup Piala Asia 2023. Tantangan yang sulit, ditempatkan dalam konteks Indonesia juga memiliki tekad serupa," tulisnya lagi.
Pernyataan Soha Vn di atas dilontarkan setelah Timnas Indonesia menampilkan permainan ciamik saat kalah 1-3 dari Irak di matchday pertama Grup D Piala Asia 2023. Permainan Marselino Ferdinan cs pada laga itu dinilai telah meningkat sejak kalah 1-5 dari Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada November 2023.
"Masalah psikologis anak didik Shin Tae-yong membaik saat menghadapi tim 10 besar Asia (Irak). Sempat kebobolan cukup awal, namun mereka menemukan cara untuk memulihkan semangat agar segera menemukan gol penyama kedudukan," tulis Soha Vn.