Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Sepanjang Januari 2024: Skuad Garuda Minimal Main 6 Kali!

Rivan Nasri Rachman, Jurnalis
Minggu 24 Desember 2023 13:28 WIB
Sesi latihan Timnas Indonesia jelang Piala Asia 2023. (Foto: PSSI)
Share :

Sayangnya, sejauh ini PSSI belum memberitahukan akan tayang di mana pertandingan uji coba antara Timnas Indonesia vs Libya dan Iran. Ada peluang laga itu digelar secara tertutup mengingat Shin Tae-yong tentu tak mau strategi permainannya dibaca oleh lawan jelang tampil di Piala Asia 2023.

Satu hal yang pasti, sejauh ini para pemain Timnas Indonesia tengah melakukan pemusatan latihan (TC) di Antalya, Turki. TC tersebut sudah berlangsung sejak 20 Desember 2023 dan akan berakhir pada Januari 2024.

Berikut Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Sepanjang Januari 2024:

2 Januari 2024: Timnas Indonesia vs Libya (Belum Diketahui)

5 Januari 2024: Timnas Indonesia vs Libya (Belum Diketahui)

9 Januari 2024: Timnas Indonesia vs Iran (Belum Diketahui)

15 Januari 2024: Timnas Indonesia vs Irak (Live RCTI)

19 Januari 2024: Timnas Indonesia vs Vietnam (Live RCTI)

24 Januari 2024: Timnas Indonesia vs Jepang (Live RCTI)

(Rivan Nasri Rachman)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya