5 Negara Calon Kuat Juara Piala Eropa 2024, Nomor 1 Belum Terkalahkan Sejak Sesi Kualifikasi

Admiraldy Eka Saputra, Jurnalis
Jum'at 01 Desember 2023 19:51 WIB
Timnas Portugal tampil sempurna di sesi kualifikasi Piala Eropa 2024 (Foto: Reuters)
Share :

LIMA negara calon kuat juara Piala Eropa 2024 akan menjadi pembahasan kali ini. Ajang Piala Eropa 2024 sendiri akan digelar di Jerman pada 14 Juni-14 Juli 2024 mendatang.

Sebanyak 24 tim telah memastikan lolos ke putaran final. Undian fase grup akan dilakukan pada Minggu 3 Desember 2023 pukul 00.00 WIB di Elbphilharmonie, Hamburg. Berikut lima negara calon kuat juara Piala Eropa 2024.

5. Timnas Jerman


Pertama ada Timnas Jerman. Sebagai tim tuan rumah, Der Panzer layak berada dalam daftar kali ini. Bermain di kandang sendiri tentu jadi keuntungan bagi pasukan Julian Nagelsmann.

Sebagai tuan rumah, Timnas Jerman akan berad di pot 1 pada undian fase grup. Der Panzer berada di pot yang sama dengan Portugal, Prancis, Spanyol, Belgia, dan Inggris.

4. Timnas Inggris


Selanjutnya ada Timnas Inggris yang juga layak masuk dalam jajaran tim calon kuat juara pada ajang Piala Eropa 2024. The Three Lions diprediksi bakal tampil mengerikan menyusul performa apik para pemain depan mereka.

Sebut saja Jude Bellingham yang tengah bersinar bersama Real Madrid atau Harry Kane yang kini jadi ujung tombak Bayern Munich. Timnas Inggris sendiri lolos keputaran final sebagai juara Grup C.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya