Kemudian di posisi lini pertahanan Timnas Indonesia U-17, sang kapten Iqbal Gwijangge dan Sulthan Zaky kemungkinan jadi pilihan coach Bima untuk bermain sebagai bek tengah, lalu Welber Jardim sebagai bek kanan, serta Habil Akbar sebagai bek kiri.
Geser ke sektor lini tengah, Bima Sakti kemungkinan memplot Figo Dennis dan Kafiatur Rizky sebagai gelandang tengah, serta Riski Afrisal sebagai gelandang serang. Lalu tiga pemain terdepan akan diisi Amar Brkic di sayap kanan, Ji Da-bin di sayap kiri, dan Arkhan Kaka sebagai ujung tombak.
Jadwal Timnas Indonesia U-17 vs Timnas Ekuador U-17 di Piala Dunia U-17 2023
Jumat 10 November 2023 (19.00 WIB)
Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya
(Admiraldy Eka Saputra)