MEDIA asal Vietnam, Soha VN menilai perkataan Ketua Umum (Ketum) PSSI, Erick Thohir seakan-akan mengajak perang usai Timnas Indonesia lolos ke babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Pasalnya ucapan Erick Thohir menyinggung lawan-lawan di Grup F turnamen tersebut, yang mana salah satunya adalah Timnas Vietnam.
Perkataan Erick Thohir itu sejatinya keluar usai Timnas Indonesia baru menang 6-0 atas Brunei Darussalam di leg I babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Ketum PSSI tersebut pun mengingatkan para penggawa Garuda untuk tidak puas.
Sebab masih ada leg II melawan Brunei, setelah itu ada tiga tim kuat di Grup F, yakni Vietnam, Filipina, dan Irak di babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Erick bahkan menargetkan pencapaian yang lebih jauh lagi.
“Alhamdulillah kita menang 6-0. Tanggal 17 Oktober masih ada pertandingan. Jangan lengah karena cita-cita enggak cukup di sini," ujar Erick Thohir kepada skuad Indonesia.
"Grup F kita melawan Filipina, Vietnam, Irak. Tidak cukup di situ juga, kita mau lebih tinggi," lanjut Erick Thohir.