PEMAIN Timnas Indonesia, Sandy Walsh, beri kabar terbaru setelah diganti di laga KV Mechelen vs Cercle Brugge karena berdarah. Dia mengatakan bahwa kondisinya kini baik-baik saja, meski mendapat beberapa jahitan.
Ya, kabar buruk datang dari bintang Timnas Indonesia, Sandy Walsh, saat membela klubnya, KV Mechelen, dalam lanjutan Liga Belgia 2023-2024. Melawan Cercle Brugge, laga pekan ke-12 Liga Belgia 2023-2024 itu digelar di Stadion AFAS, Sabtu 28 Oktober 2023.
Jelang akhir babak pertama, Sandy Walsh harus ditarik keluar lapangan karena mengalami cedera. Kaki kirinya dikabarkan terluka.
Luka itu diketahui dalam unggahan Sandy Walsh di Instagram pribadinya @sandywalsh. Dia mengunggah foto sepatu dan kaus kaki yang terdapat darah.
Sontak, unggahan itu jadi sorotan besar. Mendapat banyak pertanyaan soal kondisinya, Sandy Walsh pun membeberkan kondisinya. Dia mengatakan mendapat beberapa jahitan untuk mengobati cederanya. Tetapi, dia memastikan kondisinya baik saja saat ini.
“Aku baik-baik saja, aku mendapat beberapa jahitan tapi aku baik-baik saja. Terima kasih atas pesannya,” tulis Sandy Walsh di Instagram pribadinya @sandywalsh.