1. Vietnam
Di posisi puncak ada negara yang merupakan musuh bebuyutan Shin Tae-yong, Vietnam. Semenjak menjadi pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong tak pernah mengalahkan Timnas Vietnam senior.
Karena itu, ini merupakan momentum Shin Tae-yong menghentikan paceklik kemenangan atas Vietnam. Timnas Indonesia akan dua kali bersua Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada 21 dan 26 Maret 2024.
Jika memenangkan dua laga ini, Timnas Indonesia mendapatkan 32,74 poin di ranking FIFA. Timnas Indonesia bisa mendulang lebih banyak poin lagi, mengingat juga bertemu Vietnam di matchday kedua Grup D Piala Asia 2023 pada 19 Januari 2024.
(Ramdani Bur)