“Kami sangat bangga dengan pencapaian Hokky. Dia adalah bakat muda luar biasa dan kami siap melindungi dirinya serta memberikan yang terbaik untuk mengarahkan perkembangannya. Saya sangat bangga kepada dirinya,” sambung Bertrand.
Usai menjalani pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2026, Hokky kembali dihadapkan satu kewajiban yaitu membawa kemenangan bagi PSS Sleman ketika berhadapan dengan Persik Kediri, Sabtu 21 Oktober 2023 mendatang pada pekan ke-16 Liga 1 2023-2024.
“Saya sudah tidak sabar lagi menunggu kedatangannya di Sleman. Dia menjadi salah satu pemain kunci menghadapi Persik Kediri. Kami membutuhkan kehadirannya untuk meraih kemenangan. Saya percaya PSS memiliki masa depan cerah bersama dirinya,” tutup Bertrand.
(Rivan Nasri Rachman)