PENYEBAB PSSI memilih Shin Tae-yong untuk menangani Timnas Indonesia U-23 di Piala AFF U-23 2023 dan Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 akan diulas Okezone. Ketua Umum PSSI, Erick Thohir membuat pengumuman penting pada Kamis, (5/7/2023) siang WIB.
Ia menyebut jabatan pelatih Timnas Indonesia U-23 yang sebelumnya dipegang Indra Sjafri diberikan kepada Shin Tae-yong. Hal itu berarti, Shin Tae-yong akan membesut dua kattegori, yakni U-23 dan senior.
"Piala AFF U-23, Kualifikasi Piala Asia U-23, dan Timnas Indonesia senior itu dibawah Shin Tae-yong," jelas Erick Thohir kepada awak media, termasuk MNC Portal Indonesia di Menara Danareksa, Rabu (5/7/2023).
Lantas, apa alasan PSSI memberi Shin Tae-yong jabatan pelatih Timnas Indonesia U-23? Bukannya Timnas Indonesia U-23 sudah bagus di tangan Indra Sjafri, yang mana keluar sebagai juara sepakbola SEA Games 2023?
Keputusan ini diambil karena banyak personel U-23 yang berstatus pemain senior. Dengan begitu, Shin Tae-yong bisa linear mempersiapkan tim yang sama untuk Piala AFF U-23 2023 (17-26 Agustus 2023), Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 (6-12 September 2023), Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia dan Piala Asia 2023.
Erick Thohir sendiri memiliki mimpi melihat Timnas Indonesia U-23 tampil di Olimpiade Paris 2024. Timnas Indonesia U-23 bisa tampil di Olimpiade Paris 2024 jika lolos ke semifinal Piala Asia U-23 2024 yang dilangsungkan di Qatar.