BIKIN ribut masyarakat Indonesia dan Irak, segini harga pasaran Ivar Jenner dan Zidane Iqbal. Keduanya akan menjadi rekan setim di FC Utrecht untuk musim 2023-2024.
Ivar Jenner merupakan pemain naturalisasi Timnas Indonesia. Dia baru mendapatkan kewarganegaraan Indonesia (WNI) pada Mei lalu, namun sudah melakoni debut dengan tim senior Timnas Indonesia pada FIFA Matchday Juni 2023.
Kariernya semakin menanjak belakangan karena musim panas ini, Ivar Jenner ikut berlatih bersama tim senior FC Utrecht. Sebelumnya, dia merupakan bagian dari Jong Utrecht alias tim junior.
“Talenta muda mendapatkan kesempatan. Pemain Jong FC Utrecht Ivar Jenner, Jesse van de Haar, Christopher Mamengi, dan Kevin Gadellaa akan bergabung dengan tim utama dalam beberapa pekan ke depan,” demikian unggahan dalam Instagram resmi FC Utrecht (@fc_utrecht).
Para netizen Indonesia pun memenuhi unggahan ini. Namun, di tengah-tengah keriuhan tersebut, netizen Timur Tengah juga tidak mau kalah, dengan membandingkan Ivar Jenner kepada Zidane Iqbal yang baru saja gabung FC Utrecht dari Manchester United.
“Zidane Iqbal > Ivar Jenner,” demikian tulis netizen Irak tersebut.