Momen Kocak Saddil Ramdani Beri Semangat Buat Timnas Indonesia Jelang Hadapi Palestina di FIFA Matchday Juni 2023

Hakiki Tertiari , Jurnalis
Senin 12 Juni 2023 07:22 WIB
Saddil Ramdani sudah ikut gabung dengan TC Timnas Indonesia (Foto: Instagram/@pssi)
Share :

MOMEN kocak Saddil Ramdani beri semangat buat Timnas Indonesia jelang hadapi Palestina di FIFA Matchday Juni 2023. Hal itu diketahui melalui salah unggahan salah satu akun TikTok bernama@rizkyridhormadhan.

Dalam unggahannya, akun tersebut membagikan momen ketika penggawa Timnas Indonesia kelar berlatih di Surabaya. Saddil Ramdani diminta memberi semangat agar para pemain Timnas Indonesia bisa meraih kemenangan lawan Palestina di FIFA Matchday Juni 2023.

“Ketika Saddil memberikan semangat, eh tapi kok malah ngelawak,” tulis akun @rizkyridhormadhan, dikutip Senin (12/6/2023).

Di video itu Saddil Ramdani bertujuan memberi semangat buat pemain Timnas Indonesia. Tapi, perawakan Saddil Ramdani yang kocak membuat semua penggawa skuad Garuda malah tertawa.

“Pokoknya kita harus semangat,” kata Saddil Ramdani dengan gaya kocaknya.

Sontak semua pemain Timnas Indonesia pun tertawa mendengar kalimat yang dilontarkan Saddil. Sekadar diketahui, Saddil memang kerap melontarkan aksi kocak, yang membuat cair suasana dalam tim.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya