Berhubung poin yang didapat cukup besar jika menang lawan Palestina, Timnas Indonesia berkesempatan naik peringkat di ranking FIFA. Seperti yang sudah disinggung, seandainya menang, Timnas Indonesia akan mendapat 6,77 poin.
Itu berarti, Timnas Indonesia bisa kantongi 1.052,91 poin. Dengan kata lain, Timnas Indonesia bisa melesat ke posisi 148, menggeser Liberia.
Namun, Timnas Indonesia bisa turun peringkat, seandainya kalah. Jika kandas dari Timnas Indonesia akan kehilangan 3,77 poin. Dengan kata lain poin Timnas Indonesia bisa menjadi 1.042,37 poin dan tergusur oleh Lesotho, yang saat ini ada di peringkat 150.
Dengan hitung-hitungan sederhana di atas, Shin Tae-yong mengemban misi berat. Sebab juru taktik asal Korea Selatan itu harus menyiapkan kekuatan Timnas Indonesia agar tak kehilangan poin di ranking FIFA.
(Hakiki Tertiari )