PREDIKSI susunan pemain Timnas Indonesia U-20 vs Timnas Uzbekistan U-20 di Piala Asia U-20 2023 menarik untuk dibahas. Duel Timnas Indonesia U-20 vs Timnas Uzbekistan U-20 ini bakal berlangsung di Stadion Istiqlol, Uzbekistan, pada Selasa, 7 Maret 2023 pukul 21.00 WIB.
Ya, perjuangan Timnas Indonesia U-20 di pentas Piala Asia U-20 2023 akan kembali berlanjut. Skuad Garuda Nusantara –julukan Timnas Indonesia U-20– kali ini ditantang tuan rumah, Timnas Uzbekistan U-20, pada laga pamungkas Grup A Piala Asia U-20 2023.
Timnas Indonesia U-20 masih berpeluang lolos ke perempatfinal Piala Asia U-20 2023. Tim besutan Shin Tae-yong itu bisa lolos ke perempatfinal Piala Asia U-20 2023 dengan syarat menang 2-0 atas Timnas Uzbekistan U-20.
Agar bisa menumbangkan Timnas Uzbekistan U-20, pelatih Timnas Indonesia U-20, Shin Tae-yong, akan menurunkan skuad terbaiknya. Juru taktik asal Korea Selatan itu diprediksi bakal mengandalkan formasi yang sama seperti saat mengalahkan Timnas Suriah U-20 dengan skor 1-0, yakni pola 3-4-3.
Pada formasi 3-4-3 ini, Daffa Fasya diprediksi akan kembali diandalkan untuk mengisi posisi penjaga gawang Timnas Indonesia U-20 sejak awal pertandingan. Sebab, Daffa Fasya tampil gemilang saat Timnas Indonesia U-20 menang atas Timnas Suriah U-20, meski sebelumnya kebobolan dua gol kontra Timnas Irak U-20.
Selanjutnya, untuk posisi tiga bek sejajar, ini bakal ditempati trio yang tampil solid saat Timnas Indonesia U-20 dalam menjungkalkan Suriah U-20. Mereka adalah Kakang Rudianto, Robi Darwis, dan Muhammad Ferrari.
Beralih ke posisi wing back kanan, ini diprediksi akan diisi Dzaky Asraf. Sementara itu, Dony Tri Pamungkas ada di posisi wing back kiri. Kemudian untuk dua gelandang sentral, ada Achmad Maulana dan Arkhan Fikri yang diprediksi masih dipercaya untuk turun sebagai starter.
Lantas siapa yang akan mengisi sektor lini serang Timnas Indonesia U-20? Ya, Hokky Caraka akan kembali dipercaya sebagai ujung tombak setelah di laga kontra Suriah U-20 tampil menggila.
Bomber PSS Sleman itu pun kemungkinan akan kembali gacor kala melawan Uzbekistan U-20 nanti. Hokky Caraka tak sendirian di depan, ada Hugo Samir kemungkinan besar mendapat kesempatan tampil sebagai starter untuk pertama kalinya bersama Timnas Indonesia U-20 di laga resmi.
Pasalnya, saat kontra Suriah U-20, Hugo Samir tampil ngotot sepanjang pertandingan. Bahkan, Hugo Samir mencetak assist atas gol tunggal Timnas Indonesia U-20 yang diciptakan Hokky Caraka.
Nantinya, Hugo Samir di sayap kanan bakal bekerja sama dengan Ronaldo Kwateh di sisi sayap kiri. Tentunya, aksi mereka sangat dinantikan pencinta sepakbola Tanah Air dan diharapkan mampu membawa kemenangan untuk Garuda Nusantara.
Sebagai informasi, posisi puncak klasemen Grup A Piala Asia U-20 masih dikuasai Timnas Uzbekistan U-20 dengan koleksi 6 poin. Untuk tempat kedua dan ketiga, ada Timnas Irak U-20 dan Timnas Indonesia U-20 yang sama-sama mengoleksi 3 poin. Sedangkan Suriah U-20, mereka ada di posisi paling buncit karena belum mengoleksi satu poin pun.
Berikut Susunan Pemain Timnas Indonesia U-20 vs Timnas Uzbekistan U-20 di Piala Asia U-20 2023:
Timnas Indonesia U-20 (3-4-3): Daffa Fasya (GK); Kakang Rudianto, Robi Darwis, Muhammad Ferrari; Dzaky Asraf, Dony Tri Pamungkas, Achmad Maulana, Arkhan Fikri, Hugo Samir, Ronaldo Kwateh, Hokky Caraka.
(Djanti Virantika)