MEDIA Vietnam, Soha.vn. menyindir kelemahan Timnas Indonesia yang membuat skuad Garuda berpotensi menghadapi Vietnam di semifinal Piala AFF 2022. Soha menilai karena Timnas Indonesia sering membuang-buang peluang, kesempatan menjadi juara grup pun terbuang percuma.
Setelah seluruh kontestan Grup A Piala AFF 2022 melangsungkan empat pertandingan, Thailand dan Timnas Indonesia finis di posisi satu dan dua dengan koleksi 10 angka. Thailand menempati posisi lebih baik karena unggul selisih gol atas Timnas Indonesia, yakni +11 dan +9.
Timnas Indonesia tercatat menang 2-1 atas Kamboja, menggilas Brunei 7-0 dan mempermalukan Filipina 2-1 di kandang lawan. Satu laga lagi berakhir imbang, yang mana skuad Garuda ditahan 1-1.
Dalam empat laga di atas, Witan Sulaeman dan kawan-kawan membuang banyak peluang emas. Di laga pertama kontra Kamboja, Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman gagal mencetak gol meski sudah berhadapan satu lawan satu dengan kiper lawan.
Kemudian di laga kontra Brunei, Hansamu Yama gagal mencetak meski sudah dihadapkan dengan gawang kosong. Selanjutnya kontra Thailand, giliran Witan Sulaeman yang gagal mencetak gol meski gawang sudah kosong.
Terakhir lawan Filipina, sejumlah peluang matang didapat Timnas Indonesia. salah satunya adalah momen ketika Ilija Spasojevic sudah tak terkawal, namun Ricky Kambuaya malah terlihat egois dan berlama-lama menahan bola.