Karena itu, tim yang memenangkan pertandingan dipastikan lolos ke semifinal Piala AFF 2022. Laga ini juga sekaligus partai ulangan final Piala AFF 2020.
Saat itu dalam dua pertemuan, Thailand menang meyakinkan lewat agregat 6-2. Karena itu, Shin Tae-yong tak segan menyebut Thailand sebagai tim terkuat di Asia Tenggara, mengingat skuad Gajah Perang berstatus juara bertahan.
“Seperti diketahui semua orang, Thailand merupakan tim terbaik di Asia Tenggara. Pendapat orang lain saya rasa juga sama,” kata Shin Tae-yong dalam konferensi pers jelang laga Timnas Indonesia vs Thailand.
(Ramdani Bur)