Hasil Piala AFF 2022: Egy Maulana Vikri dan Ilija Spasojevic Cetak Gol, Timnas Indonesia Perlebar Jarak 4-0 Atas Brunei Darussalam!

Dimas Khaidar, Jurnalis
Senin 26 Desember 2022 18:20 WIB
Timnas Indonesia unggul 4-0 atas Brunei Darussalam (Foto: Instagram/PSSI)
Share :

TIMNAS Indonesia tengah melakoni laga kedua di babak penyisihan Grup A Piala AFF 2022 kontra Brunei Darussalam. Egy Maulana Vikri dan Ilija Spasojevic memperlebar jarak keunggulan Timnas Indonesia menjadi 4-0 di babak kedua.

Laga yang dilangsungkan di Stadion KLFA, Kuala Lumpur, Malaysia pada Senin (26/12/2022) sore WIB itu didominasi oleh Timnas Indonesia hingga memasuki babak kedua. Pada menit ke-58, Egy Maulana Vikri sukses mencetak gol ke gawang Brunei Darussalam. Menerima umpan Edo Febriansah, sundulan Egy tak mampu ditepis Haimie Abdullah Nyaring. Skor pun kian melebar 3-0 untuk keunggulan Timnas Indonesia.

Pada menit ke-60, Ilija Spasojevic kembali memperlebar jarak keunggulan Timnas Indonesia. Menerima umpan dari Asnawi Mangkualam, bomber Bali United itu melakukan backheel cantik dan merobek jala Brunei Darussalam. Skor 4-0 menjadi keunggulan Timnas Indonesia.

Sebelumnya, Timnas Indonesia telah unggul 2-0 di babak pertama. Kedua gol tersebut dicetak Syahrian Abimanyu (20’) dan Dendy Sulistyawan (41’).

Skuad Garuda -julukan Timnas Indonesia- juga unggul jumlah pemain atas Brunei Darussalam. Salah satu pemain Brunei Darussalam yakni Alinur Rashimy Jufri diganjar kartu merah pada menit ke-38.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya