TIMNAS Belgia akan melakoni laga pembuka Grup F Piala Dunia 2022 dengan berhadapan melawan Timnas Kanada. Menatap laga tersebut, pelatih The Rode -julukan Timnas Belgia, Roberto Martinez pun enggan menganggap remeh lawannya itu.
Sebagaimana diketahui, Kanada sukses lolos ke ajang terakbar sepakbola dunia ini usai menjadi juara grup di Kualifikasi zona Concacaf pada Maret lalu. Bahkan, mereka mampu mengalahkan tim-tim seperti Meksiko, Kosta Rika, serta Amerika Serikat.
Menurut Martinez, pencapaian itu bukanlah sebuah kebetulan. Ini menandakan ada kekuatan besar di balik tim yang kembali ke Piala Dunia semenjak 36 tahun lalu itu.
"Kami sangat menghormati apa yang telah dicapai Kanada karena ketika Anda finis di puncak grup (kualifikasi) di depan tim nasional seperti Amerika Serikat dan Meksiko, itu adalah sesuatu yang substansial, itu bukan kebetulan," kata Martinez dalam konferensi pers prapertandingan dikutip laman Thehindu, Rabu (23/11/2022).
“Mereka terlihat seperti sebuah tim, bukan hanya sekelompok pemain yang berkumpul untuk bermain untuk tim nasional,” lanjutnya.
Belgia pernah mengalami kondisi serupa saat menang 5-0 melawan tim debutan Piala Dunia, Panama, pada 2018 lalu. Uniknya, semua gol tercipta saat di babak kedua.
Pada babak pertama, mereka tidak bisa berkutik sama sekali karena semangat yang luar biasa dari lawannya. Hal itu bukan tidak mungkin terulang saat melawan Timnas Kanada nanti.
“Itu situasi yang sangat berbahaya, ketika Anda memainkan tim tanpa kehilangan apa pun. Kami melihatnya dengan Panama selama 50 menit (2018 lalu), dan kami harus menyamai antusiasme itu,” tandasnya.
Timnas Belgia vs Kanada merupakan partai pembuka grup F Piala Dunia 2022. Laga ini akan berlangsung di Al-Rayyan Stadium, Ar-Rayyan, Kamis 24 November 2022 dini hari WIB.
(Dimas Khaidar)