PENYERANG kapten Tim Nasional (Timnas) Wales, Gareth Bale menyebutkan masalah mental jadi hal yang paling sulit untuk dikendalikan jelang Piala Dunia 2022. Terlebih, ia dan tim juga dituntut untuk menjaga kondisi fisik agar bugar 100 persen hadapi Piala Dunia 2022.
Sebagaimana diketahui, Timnas Wales kembali tampil di Piala Dunia usai absen selama 64 tahun. The Dragons -julukan Timnas Wales- akan menjadi salah satu tim kuda hitam di Piala Dunia 2022.
Namun, Timnas Wales memiliki masalah, karena Gareth Bale sendiri belum bisa menujukkan performa apiknya. Terlebih, penyerang 33 tahun itu lebih sering turun sebagai pemain cadangan bersama Los Angeles FC.
Seringnya cedera menjadi masalah utama Gareth Bale mendapatkan kepercayaan dari pelatih untuk tampil sejak awal laga. Hal tersebut pun bakal berpengaruh kepada performanya di Piala Dunia 2022.
Meski sempat mengalami cedera, Gareth Bale mengaku kondisinya sudah mulai lebih baik. Ia menjelaskan sempat mengalami cedera beberapa minggu, sehingga membuatnya absen dan menjadi salah alasan kebugaranya masih bermasalah.
BACA JUGA:Profil Timnas Wales di Piala Dunia 2022: Penantian Panjang 64 Tahun!
“Saya merasa lebih baik seiring berjalannya waktu. Jelas saya mengalami beberapa masalah, saya mengalami sedikit cedera beberapa minggu yang lalu yang membuat saya absen selama 10 hari, jadi itu hanya salah satunya," kata Gareth Bale dilansir dari Goal Internasional, Selasa (8/11/2022).