Media Vietnam Bahagia Timnas Indonesia Kesulitan Panggil 2 Calon Pemain Naturalisasi untuk Piala AFF 2022

Ramdani Bur, Jurnalis
Senin 07 November 2022 15:57 WIB
The Thao 247 bahagia jika Timnas Indonesia tak diperkuat Jordi Amat dan Sandy Walsh. (Foto: PSSI)
Share :

Terlebih untuk Sandy Walsh, ketika Piala AFF 2022 bergulir pada 20 Desember 2022, Liga Belgia 2022-2023 kembali berputar setelah istirahat satu bulan usai Piala Dunia 2022. Saat ini, Sandy Walsh tercatat sebagai personel KV Mechelen yang berkompetisi di Liga Belgia 2022-2023.

“Indonesia terancam kehilangan senjata rahasia di Piala AFF 2022. Ketika Piala AFF 2022 bakal bergulir sebulan lagi, Timnas Indonesia terancam tak bisa memanggil dua pemain yang baru saja mereka naturalisasi, Jordi Amat dan Sandy Walsh,” tulis The Thao 247.

“Menurut informasi terakhir, PSSI menghadapi banyak kesulitan untuk memanggil Sandy Walsh dan Jordi Amat. PSSI sudah mengirimkan surat ke KV Mechelen (Sandy Walsh) dan Jordi Amat (JDT). Namun, kedua klub itu mengabaikan permintaan PSSI,” lanjut The Thao 247.

Pendaftaran pemain untuk Piala AFF 2022 paling lambat pada Minggu, 20 November 2022. Menarik menanti apakah PSSI bisa menyertakan dua nama di atas ke Piala AFF 2022 atau tidak.

(Ramdani Bur)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya