Kekhawatiran Terbesar Orang Argentina, Lionel Messi Cedera Jelang Piala Dunia 2022 Bergulir

Ramdani Bur, Jurnalis
Kamis 03 November 2022 09:36 WIB
Lionel Messi ditakutkan cedera hingga absen bela Timnas Argentina di Piala Dunia 2022. (Foto: REUTERS/Ueslei Marcelino)
Share :

Untungnya Lionel Messi hanya perlu beristirahat sekira 10 hari. Saat itu, Lionel Messi absen membela PSG konra Stade Reims den Benfica.

“Messi merupakan pemain yang jarang cedera. Namun, kami takut terjadi sesuatu kepadanya, mengingat ini merupakan Piala Dunia terakhir. Kami berharap Lionel Messi menjalani dua laga ke depan bersama PSG dalam kondisi bugar,” kata Mauro Cetto mengutip dari Sportskeeda.

Di Piala Dunia 2022, Argentina tergabung di Grup C bersama Meksiko, Polandia dan Arab Saudi. Jika tak ada aral melintang, Argentina diprediksi melaju mulus ke 16 besar.

Argentina merupakan satu dari empat kandidat kuat juara Piala Dunia 2022, bersama Brasil, Prancis dan Portugal. Munculnya nama Argentina salah satunya karena keberadaan seorang Lionel Messi.

(Ramdani Bur)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya