Selain itu, Aulia Ramadhan mengatakan TC yang dilakukan di Lapangan salah satu hotel di Turki itu berjalan cukup lancar. Pasalnya, ia tidak terpengaruh dengan kondisi cuaca yang berbeda antara Turki dengan Indonesia.
"Kalau cuaca, aman. Sebab, tidak terlalu dingin juga di sini," tegas Aulia.
Rencananya, Timnas Indonesia U-20 berada di Turki hingga 4 November 2022. Selama di Turki, Timnas Indonesia U-20 menggelar enam laga uji coba, termasuk kontra Timnas Turki U-20 pada Rabu, 26 Oktober 2022.
(Ramdani Bur)