Hasil Real Betis vs Atletico Madrid di Pekan Ke-11 Liga Spanyol 2022-2023: Antoine Greizmann Jadi Pahlawan, Los Rojiblancos Menang 2-1

Cikal Bintang, Jurnalis
Minggu 23 Oktober 2022 23:07 WIB
Laga Real Betis vs Atletico Madrid di Liga Spanyol 2022-2023. (Foto: Reuters)
Share :

HASIL Real Betis vs Atletico Madrid di pekan ke-11 Liga Spanyol 2022-2023 sudah diketahui. Los Rojiblancos -julukan Atletico Madrid- sukses meraih kemenangan dengan skor 2-1.

Laga Real Betis vs Atletico Madrid digelar di Benito Villamarín Stadium, Minggu (23/10/2022) malam WIB. Antoine Griezmann pun jadi pahlawan kemenangan Atletico dalam laga ini karena dua gol tim itu dicetak olehnya.

BACA JUGA: Klasemen Liga Spanyol 2022-2023 hingga Pekan Ke-10: Barcelona Tak Izinkan Real Madrid Menjauh

Jalannya Pertandingan

Babak Pertama

Real Betis memulai pertandingan dengan mencoba menciptakan dominasi atas Atletico Madrid. Pasukan Manuel Pellegrini berhasil membuat beberapa peluang lewat kerjasama Youssouf Sabaly dan William Carvalho.

Namun, Atletico Madrid masih bisa menahan gempuran Verdiblancos -julukan Real Betis. Memasuki menit ke-10, Los Rojiblancos mulai mengimbangi permainan yang diciptakan Carvalho dan kolega.

Tim besutan Diego Simeone itu mengandalkan serangan balik cepat yang diinisiasi oleh Saul Niguez. Sayangnya, Antoine Griezmann yang bertugas sebagai ujung tombak kurang klinis melakukan penyelesaian akhir.

Pada akhir-akhir babak pertama, Real Betis kembali menekan pertahanan dan mendapatkan banyak peluang. Namun, tidak ada gol yang tercipta hingga pertandingan di babak pertama selesai.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Bola lainnya