Jelang Timnas Indonesia U-20 vs Vietnam, Pengamat Asal Malaysia Sebut Garuda Nusantara Lebih Diunggulkan

Cikal Bintang, Jurnalis
Minggu 18 September 2022 07:05 WIB
Pengamat sepakbola asal Malaysia sebut Timnas Indonesia U-20 lebih diunggulkan (Foto: PSSI)
Share :

JELANG Timnas Indonesia U-20 vs Timnas Vietnam U-20 di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023, publik dunia, khususnya Asia Tenggara menyoroti laga big match ini. Bahkan, pengamat sepakbola asal Malaysia, Raja Isa lebih mengunggulkan Timnas Indonesia U-20 secara taktik ketimbang Vietnam.

Sebagaimana diketahui, Timnas Indonesia U-20 dan Vietnam akan bersua pada laga terakhir Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023, Minggu (18/9/2022) malam pukul 20.00 WIB. Kedua tim sama-sama mengincar kemenangan.

Hal itu bertujuan demi mengunci satu tiket putaran final Piala Asia U-20 2023 dengan status juara grup. Pasalnya, persaingan kedua tim ini di grup, sangat sengit.

Skuad Garuda Nusantara (julukan Timnas Indonesia U-20) dan Vietnam, sama-sama mengemas 6 poin, dari dua pertandingan. Selain itu, keduanya juga punya selisih gol yang identik, yakni +8.

Melihat ketatnya persaingan, salah satu pakar sepakbola Malaysia, Raja Isa menyoroti pertandingan tersebut. Ia mengatakan bahwa laga ini diprediksi bakal berjalan sengit dan menarik.

“Meski hanya pertandingan U-20, tetap saja partai bergengsi, karena akan menentukan siapa Raja ASEAN, juara Asia Tenggara di level U-20,” kata Raja Isa dilansir dari The Thao 247, Minggu (18/9/2022).

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya