Bima Sakti mengatakan bahwa jersey tersebut merupakan simbol pemain yang memiliki semangat juang tinggi. Sehingga dengan harapan menjadi pelecut semangat bagi para pemain Timnas Indonesia U-16 saat ini.
Hingga akhirnya, kini Garuda Muda berhasil menyabet gelar juara. Pemandangan menarik pun kembali terjadi. Bima Sakti lagi-lagi membawa jersey Alfin yang bernomor punggung dua saat merayakan gelar juara di atas podium. Terlihat jelas bahwa gelar ini tentu didedikasikan kepada pemain kelahiran Tulehu itu.
Sekadar diketahui, Alfin adalah bek kanan Timnas Indonesia U-16 pada 2019 yang saat itu juga dilatih oleh Bima Sakti. Dia turut membawa Indonesia mencapai peringkat ketiga Piala AFF U-15 2019 dan lolos Piala Asia U-17 2020 dengan menjadi peringkat kedua Grup G fase kualifikasi.
Sementara itu, gelar kali ini merupakan gelar kedua Indonesia di ajang Piala AFF U-16. Sebelumnya, Garuda Muda keluar sebagai juara pada edisi 2018. Kala itu, Timnas Indonesia U-16 keluar sebagai kampiun setelah kalahkan Thailand U-16 melalui adu penalti dengan skor 4-3 di Stadion Delta Sidoarjo.
(Rivan Nasri Rachman)