Respons PSSI Setelah Shin Tae-yong Mengeluh Pegang 3 Level Timnas Indonesia ke Media Korea Selatan

Ramdani Bur, Jurnalis
Rabu 03 Agustus 2022 15:37 WIB
Berikut respons PSSI setelah Shin Tae-yong mengeluh pegang 3 level Timnas Indonesia sekaligus. (Foto: Instagram/@shintaeyong7777)
Share :

Karena itu, Okezone coba meminta respons Sekjen PSSI, Yunus Nusi, terkait pernyataan Shin Tae-yong kepada Khan. Yunus Nusi mengatakan bakal meminta konfirmasi dulu kepada Shin Tae-yong apakah pernyataan itu benar atau tidak.

“Nanti kami akan tanya dulu ke Shin Tae-yong langsung. Terkadang kawan-kawan juga melansir berita dari negara lain yang belum tentu itu benar dari yang bersangkutan. Sejauh ini kami akan konfirmasi ke Shin Tae-yong, benar atau tidak statement tersebut,” kata Yunus Nusi kepada Okezone, Rabu (3/8/2022).

Satu hal yang pasti, tak mudah membesut tiga level timnas sekaligus. Mungkin di dunia hanya ada dua pelatih yang melakukannya, yakni Shin Tae-yong dan Michael Weiss (Timnas Laos senior, U-23 dan U-19).

Menarik menanti apa respons Shin Tae-yong setelah mendapat pertanyaan di atas dari PSSI. Saat ini Shin Tae-yong masih berada di Korea Selatan dan diperkirakan pulang ke Indonesia di pertengahan bulan ini.

(Ramdani Bur)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya