JADWAL Piala AFF U-19 2022 hari ini, Jumat (8/7/2022) sudah dirilis. Rencananya akan digelar tiga laga dari lanjutan Grup A Piala AFF U-19 2022, salah satunya mempertemukan Timnas Indonesia U-19 vs Timnas Filipina U-19.
Laga Timnas Indonesia U-19 vs Timnas Filipina U-19 digelar di Stadion Patriot Candrabhaga mulai pukul 20.00 WIB. Pertandingan ini wajib dimenangkan Timnas Indonesia U-19.
Sebab, hanya kemenangan yang bakal menjaga peluang Timnas Indonesia U-19 lolos ke semifinal Piala AFF U-19 2022.Saat ini setelah melalui tiga pertandingan, Timnas Indonesia U-19 tercecer ke urutan empat klasemen Grup A Piala AFF U-19 2022 dengan lima angka.
Meski secara posisi terlihat jauh, jarak poin Timnas Indonesia U-19 dengan tim di atasnya relatif tipis. Timnas Indonesia U-19 hanya terpaut dua angka dari Vietnam dan Thailand yang menempati posisi satu dan dua klasemen.
Sementara itu dengan Timnas Myanmar U-19 di tempat ketiga, Timnas Indonesia U-19 hanya tertinggal satu angka. Karena itu, Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan meminta Timnas Indonesia U-19 memenangkan dua laga sisa kontra Filipina dan Myanmar.
“Tentu saya berharap melawan Filipina dan Myanmar harus menang. Tidak boleh seri apalagi kalah. Karena Vietnam, Thailand, Myanmar, dan Indonesia masih mempunyai peluang yang sama,” kata Mochamad Iriawan mengutip dari laman resmi PSSI.