Hanya saja, jalan Timnas Indonesia U-19 menuju gelar juara Piala AFF U-19 2022 takkan mudah. Sebab, Timnas Indonesia U-19 tergabung di Grup A yang berisikan tim-tim kuat, yakni Myanmar, Vietnam, Thailand, Brunei Darussalam dan Filipina.
“Shin Tae-yong tidak beristirahat bahkan untuk sesaat, setelah meloloskan Timnas Indonesia ke Piala Asia 2023,” tulis Makan Bola dalam artikel yang mereka buat.
“Pelatih asal Korea Selatan itu tetap menjalankan tanggung jawabnya dengan memimpin Timnas Indonesia U-19 yang bersiap turun di Piala AFF U-19 2022,” lanjut Makan Bola.
Semalam, PSSI memberi konfirmasi terkait kisruh yang ramai diperbincangkan dalam satu minggu terakhir. PSSI memastikan Shin Tae-yong bakal membesut Timnas Indonesia senior dan Timnas Indonesia U-19 di sisa kontraknya.
(Ramdani Bur)