SENICA – Egy Maulana Vikri menunjukkan sisi baiknya ketika membantu rival meski saat itu timnya, FK Fenica sedang mengalami kekalahan. Dia membantu pemain Zlatae Moravce, Alexandros Kyziridis, yang mengalami cedera dalam laga lanjutan Liga Slovakia.
FK Senica menjamu Zlate Moravce pada pekan ke-14 Liga Slovakia 2021-2022. Laga berlangsung di Stadion FK Senica, Sabtu (6/11/2021).
Tim tuan rumah unggul cepat pada menit kelima. Adalah Milan Jurdik yang membuka skor pertama dalam pertandingan tersebut.
Baca juga: FK Senica Resmi Tak Lepas Egy Maulana Vikri ke Timnas Indonesia yang Tampil di Piala AFF 2020
Skor sepertinya akan bertahan menjelang turun minum. Namun, tim tamu berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-43 melalui Karol Mondek. Skor 1-1 pun menjadi penutup babak pertama.
FK Senica mencoba mencari keunggulan dari Zlate, yang menghuni zona degradasi. Hanya saja peluang yang mereka ciptakan belum juga membuahkan gol.
Sebaliknya, tim bisa mengambil peluang dengan baik. Alexandros Kyziridis berhasil membalikkan kedudukan pada menit 84.
Empat menit berselang setelah mencetak gol, Alexandros Kyziridis mengalami cedera. Dia terkapar di lapangan.
Wasit yang melihat itu meminta Alexandros Kyziridis untuk meninggalkan lapangan agar mendapat perawatab medis. Egy yang sadar dengan konsisi rivalnya tersebut turut membantu sang lawan untuk keluar lapangan bersama rekan setimnya, Giannis Niarchos. Keduanya membopong Alexandros Kyziridis ke tepi lapangan agar pertandingan bisa dilanjutkan.
Setelah Kyziridis laga kembali dilanjutkan wasit. Hanya saja, FK Senica tak mampu mencetak gol tambahan, sehingga mereka kalah dengan skor 1-2.
(Rachmat Fahzry)