LONDON – Pelatih Tim Nasional (Timnas) Ukraina, Andriy Shevchenko, condong menjagokan Italia ketimbang Inggris sebagai juara Piala Eropa 2020. Salah satu alasannya karena Inggris belum terbiasa menghadapi tim kuat di Piala Eropa 2020, tidak halnya seperti Italia yang sudah bersua Belgia dan Spanyol.
“Inggris adalah tim yang bagus, tetapi sejauh ini mereka belum menghadapi lawan yang benar-benar berusaha menekan mereka,” ujar Shevchenko, dilansir dari SkySport Italia, Jumat (9/7/2021).
Pendapat Shevchenko mungkin ada benarnya. Sebab, perjalanan Inggris terbilang mulus sejak fase grup hingga ke babak semifinal. Bahkan pada babak perempatfinal hingga semifinal, The Three Lions -julukan Timnas Inggris- praktis hanya menghadapi tim-tim kuda hitam seperti Republik Ceko dan Ukraina.
Sementara Italia melakukan hal berbeda. Meski di fase grup juga terbilang mudah, tetapi Italia mampu menaklukkan lawan-lawan berat di babak gugur. Sebut saja seperti Belgia (perempatfinal) dan Spanyol (semifinal).
Bahkan mantan striker pemain Chelsea dan Milan ini juga memberi pujian kepada Italia. Terlebih Italia masih memegang catatan tak terkalahkan dalam 33 laga beruntun.
BACA JUGA: Jelang Final Piala Eropa 2020 Italia vs Inggris, 8 Juta Orang Ajukan Cuti!
“Itu (menekan) adalah hal yang Italia lakukan dengan sangat baik dan menjadi keuntungan bagi Gli Azzurri menuju final,” sambungnya.
Akan tetapi, Shevchenko juga mengakui bahwa Inggris akan mendapat keuntungan besar pada laga pamungkas ini. Sebab, laga ini akan dimainkan di hadapan publik Inggris.
“Suasananya akan menjadi keuntungan bagi Inggris di Wembley. Namun, setiap tim memiliki kelemahannya, dan Italia akan mempelajari kekuatan dan kelemahan Inggris sebelum pertandingan,” imbuhnya.
Sebelumnya, anak asuhan Shevchenko melawan Inggris pada babak perempatfinal di Stadion Olimpico, Roma. Namun, Ukraina kalah telak dengan skor 0-4. Meskipun tidak bertanding di kandang, Inggris bermain dengan sangat baik.
Hal itu pun menunjukkan bahwa Inggris tak Cuma jago kandang. Anda pun dapat menyaksikan laga final Piala Eropa 2020 Italia vs Inggris di layar kaca RCTI dan iNewsTV pada Senin, 12 Juli 2021 pukul 02.00 WIB.
Saksikan siaran langsung pertandingan UEFA EURO 2020 di iNews TV.
(Ramdani Bur)