ST PETERSBURG – Timnas Spanyol berhasil melaju ke semifinal Piala Eropa 2020 setelah menyingkirkan Swiss melalui adu penalti di Stadion Krestovsky, Rusia, pada Jumat, 2 Juli 2021 malam WIB. Pelatih Luis Enrique menekankan bahwa skuadnya belum puas meski sudah berada di empat besar.
"Kami sangat bangga. Akan konyol untuk berpikir bahwa kami, atau semifinalis mana pun, akan puas hanya sejauh itu sekarang. Kami semua ingin mencapai final dan menang," ujarnya mengutip laman UEFA, Sabtu (3/7/2021).
Spanyol memimpin lebih dahulu pada menit kedelapan ketika tendangan Jordi Alba dibelokkan Daniel Zakaria dan menjadi gol bunuh diri. Namun, Swiss berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-68 lewat Xherdan Shaqiri. Skor 1-1 tetap bertahan hingga waktu normal dan babak tambahan, membuat laga berujung adu penalti.
Baca juga: Swiss Tersingkir dari Piala Eropa 2020, Shaqiri: Kami Hanya Kurang Beruntung
Tiga dari empat penendang penalti Swiss tak berhasil menceploskan bola. Sedangkan tiga dari lima penendang Spanyol berhasil menjalankan tugasnya dengan baik.
Baca juga: Man of The Match Swiss vs Spanyol: Unai Simon
Enrique menjelaskan kondisi timnya saat adu penalti. Kata dia, daftar penendang dibuat secara mendadak.
“Daftar penendang penalti awalnya tidak kami rencanakan. Kami hanya memiliki beberapa dari mereka yang siap. Kami ingin Thiago (Alcantara) dan Rodri masuk, jika mereka harus mengambilnya. Tujuh atau delapan yang siap untuk mengambil, dan berpengalaman dan cukup tajam," tuturnya.
"Menang atau kalah dalam adu penalti, tim akan melakukannya dengan sangat baik menurut penilaian saya. Untuk bagaimana mereka menangani ini, bagaimana mereka bermain, bagaimana mereka mewakili Spanyol."
"Mereka mengatakan penalti adalah lotere, tapi itu sepenuhnya salah," pungkas dia.
Pada semifinal, Spanyol akan berhadapan dengan Italia yang mengalahkan Belgia 2-1. Laga akan berlangsung pada Rabu, 7 Juli 2021 di Stadion Wembley, Inggris.
Saksikan siaran langsung pertandingan UEFA EURO 2020 di iNews TV
(Rachmat Fahzry)