MUNICH – Kapten sekaligus kiper tim nasional (Timnas) Prancis, Hugo Lloris, memberikan komentar mengenai kemenangan yang dipetik skuadnya saat melawan Jerman di matchday perdana Grup F Piala Eropa 2020. Meski menang, Lloris menilai permainan Timnas Prancis masih banyak kekuranganya.
Sebagaimana diketahui, Timnas Prancis memang memulai kampanye mereka di Grup F Piala Eropa 2020 dengan langsung bertemu Jerman. Dalam pertandingan yang dimainkan di Allianz Arena, dini hari WIB itu, Timnas Prancis menang dengan skor akhir 1-0.
Kemenangan Prancis didapat berkat gol bunuh diri Mats Hummel pada menit ke-20. Setelah itu, Lloris menilai timnya harus bersusah payah untuk menghalau serangan Jerman, terutama pada babak kedua.
Kiper Tottenham Hotspur itu menilai aspek serangan Les Bleus –julukan Timnas Prancis– sebenarnya sudah cukup bagus. Namun, sektor pertahanan Prancis masih harus dibenahi, karena beberapa kali lawan dapat memberikan ancaman.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo dan Paul Pogba, Dua Pemain yang Berani Usik Sponsor Piala Eropa 2020
Akan tetapi, setidaknya Lloris bisa bernafas lega karena Prancis merebut kemenangan yang begitu krusial. Karena mereka sudah ditunggu dua tim lain yang tidak kalah tangguh, yaitu Hungaria dan Portugal.
“Paling penting adalah kami merebut tiga poin. Kami benar-benar bermain sebagai tim. Kami menderita, terutama pada babak kedua, ketika mereka menguasai bola dan bermain melebar,” kata Lloris di laman resmi UEFA.
“Kami meraih hal yang paling penting dan harus menikmatinya. Tanpa menguasai bola, kami bermain bagus pada kedua babak. Kami membutuhkan semua untuk bertahan. Kami sudah sangat solid di lini serang,” ujarnya.
Berkat kemenangan tersebut, Timnas Prancis sendiri menempati posisi kedua klasemen sementara Grup F Piala Eropa 2020. Tim asuhan Didier Deschamps tersebut kini mengoleksi tiga poin dari satu pertandingan yang sudah dimainkan.
Baca Juga: Singkirkan Botol Bir di Piala Eropa 2020, Ini 5 Bukti Paul Pogba Penganut Islam yang Taat
Pada pertandingan kedua, Timnas Prancis bakal meladeni Portugal di Puskas Arena, Kamis 24 Juni 2021, dini hari WIB. Ini pun menjadi pertandingan ulangan final Piala Eropa 2016, pada saat itu, Timnas Prancis takluk 0-1 dari Portugal.
(Mochamad Rezhatama Herdanu)