"Karena ketika Eden bersenang-senang, sepak bolanya membuat perbedaan dan itulah yang kita semua tunggu," ujar dia.
Terlepas dari situasi Hazard bersama Real Madrid saat ini, Martinez yakin bahwa sang pemain bakal dalam kondisi terbaik kala tampil bersama Timnas Belgia di Piala Eropa 2020.
Timnas Belgia sendiri menempati Grup B bersama Denmark, Finlandia dan Rusia. Mereka akan melakoni laga perdana kontra Rusia pada Minggu 13 Juni 2021 di Stadion Krestovsky.
"Situasi Eden Hazard pada saat ini sangat dekat (ke kondisi terbaiknya), dan kami mengetahui betul di mana posisi Hazard berada saat ini,” ujar Martinez.
(Mochamad Rezhatama Herdanu)