JADWAL Tim Nasional (Timnas) Indonesia vs Oman sudah dirilis. Rencananya, laga Timnas Indonesia vs Oman akan dilangsungkan di The Sevens Stadium, Dubai, UEA pada Sabtu 29 Mei 2021 pukul 22.00 WIB.
Laga ini wajib dimenangkan Timnas Indonesia. Sebab, selain demi memperbaiki ranking FIFA, kemenangan dapat meningkatkan kepercayaan diri Evan Dimas dan kawan-kawan jelang turun di Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia awal Juni 2021.
Kenapa laga ini dapat memperbaiki posisi Timnas Indonesia di ranking FIFA? Hal itu karena laga melawan Oman didaftarkan sebagai laga FIFA A match.
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, telah mempersiapkan tim secara maksimal jelang menghadapi laga ini. Set-piece dan transisi dari bertahan ke menyerang atau sebaliknya menjadi fokus latihan yang dijalani Adam Alis dan kawan-kawan.
“Kami lebih banyak fokus dan penekanan di taktik set piece saat menyerang dan bertahan. Kami ingin mempertajam itu,” kata Shin Tae-yong, mengutip dari laman resmi PSSI, Sabtu (29/5/2021).
BACA JUGA: Jelang Lawan Oman, Shin Tae-yong Fokus Lini Pertahanan Timnas Indonesia
"Melawan Oman tentu tidak mudah, seperti Afghanistan, saya rasa mereka juga akan serius menghadapi kami. Mereka mungkin sudah mempersiapkan tim dan pemain dengan baik. Namun itu tidak masalah, disinilah kami mencoba untuk mengatasinya, segala informasi mengenai lawan, sudah kami pelajari dan kami siap," sambungnya.