Liga Futsal Nusantara Khusus U-23 Putra dan U-21 Putri Segera Digelar AFP Jawa Timur

Bagas Abdiel, Jurnalis
Senin 15 Maret 2021 12:10 WIB
AFP Jatim (Foto: MNC Media)
Share :

Kongres Tahunan AFP Jatim juga secara resmi mengesahkan 32 AFK kota/kabupaten, 22 klub putra dan delapan klub putri sebagai anggota AFP Jatim. Artinya, masih ada enam kota/kabupaten yang belum memiliki kepengurusan. Yakni Kabupaten Kediri, Kabupaten Madiun, Kabupaten Nganjuk, Kabupaten Bondowoso, Kabupaten Banyuwangi dan Kota Probolinggo.

Dimas Bagus menjelaskan, target dan program AFP Jawa Timur untuk jangka pendek adalah mensukseskan futsal Jatim Emas pada ajang PON XX/2021 Papua mendatang.

“Kami optimistis Jatim bisa berprestasi di Papua nanti. Apalagi, ketiadaan DKI Jakarta dan Jawa Tengah (Jateng) membuat peta persaingan di PON nanti sedikit lebih longgar,” ujar Dimas Bagus.

Program lainnya adalah Futsal development. AFP Jawa Timur akan menggelar kursus Pelatihan wasit, pengawas pertandingan dan pelatih futsal. “Kami juga ingin memperkuat data base perangkat pertandingan yang dimiliki Jawa Timur,” ujar Dimas Bagus.

(Mochamad Rezhatama Herdanu)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya