Depak Ronald Koeman, Barcelona Tunjuk Mikel Arteta sebagai Pelatih Anyar

Ezha Herdanu, Jurnalis
Senin 01 Maret 2021 17:40 WIB
Mikel Arteta (Foto: Andy Rain/REUTERS)
Share :

BARCELONA – Barcelona dikabarkan tertarik untuk menjadikan Mikel Arteta sebagai juru taktik mereka. Hal tersebut terjadi apabila manajemen Barcelona akhirnya memutuskan untuk mendepak Ronald Koeman dari kursi kepelatihan klubnya.

Sebagaimana diketahui, Koeman sendiri memang resmi ditunjuk sebagai pelatih Barcelona jelang musim 2020-2021 dimulai. Manajemen Barcelona menunjuk Koeman sebagai pelatih guna menggantikan peran Quique Setien yang dinilai gagal.

Pada awal kiprah Koeman sebagai pelatih Barcelona, ia memang gagal menunjukkan performa mengesankan. Bahkan Barca harus rela menutup tahun 2020 dengan menempati posisi keenam pada klasemen Liga Spanyol musim ini.

Akan tetapi perlahan tapi pasti, Barcelona pun mulai menunjukkan performa mengesankan di segala kompetisi yang mereka ikuti pada musim ini. Bahkan di Liga Spanyol 2020-2021, Barca mampu melalui enam pertandingan terakhir mereka tanpa tersentuh kekalahan.

Baca Juga: Ada Peluang Lionel Messi Bertahan di Barcelona

Bahkan dalam pertandingan teranyar, Barca berhasil memetik kemenangan kala bertandang ke markas Sevilla. Dalam pertandingan tersebut, Barca mampu menang dengan skor akhir 2-0 melalui gol-gol Ousmane Dembele (29’) dan Lionel Messi (85’).

Meski begitu, bukan berarti posisi Koeman sebagai pelatih Barca masih aman-aman saja pada saat ini. Terlebih dengan adanya fakta bahwa Barca kemungkinan besar tersingkir dari Liga Champions 2020-2021 usai takluk 1-4 dari Paris Saint-Germain (PSG) di leg pertama babak 16 besar.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya