Man United Pepet Liverpool, Bruno Fernandes: Jaga Mentalitas Pemenang!

Wikanto Arungbudoyo, Jurnalis
Sabtu 02 Januari 2021 06:19 WIB
Bruno Fernandes mendatangi Anthony Martial (Foto: Man United)
Share :

MANCHESTER – Keberhasilan Manchester United menyamai poin Liverpool di puncak klasemen tak membuat Bruno Fernandes jemawa. Gelandang berpaspor Portugal itu sadar perjalanan masih jauh sehingga Setan Merah harus terus mempertahankan mentalitas pemenang.

Sebelum pertandingan, Man United mengoleksi 30 angka, sementara Liverpool 33. Menang atas Aston Villa berarti Setan Merah bakal menyamai poin rival beratnya itu, kendati The Anfield Gank unggul jauh dalam hal selisih gol.

Misi meraih tiga angka lantas diusung Bruno Fernandes dan kawan-kawan. Mereka tampil garang sejak menit pertama demi memetik angka penuh di kandang sendiri. Setelah berjuang keras selama 90 menit, kemenangan berhasil didapat kendati dengan skor tipis 2-1.

Baca juga: Solskjaer Gembira Man United Samai Poin Liverpool

Hasil itu membuat mereka kini mengoleksi poin yang sama dengan Liverpool di puncak klasemen. Namun, Man United masih punya satu tabungan laga kontra Burnley pada pertengahan pekan depan, sedangkan anak asuh Jurgen Klopp baru akan memainkan partai ke-17 pada Selasa 5 Januari 2021 di markas Southampton.

Walau berhasil menyamai perolehan poin sang juara bertahan sekaligus pemuncak klasemen, Bruno Fernandes tidak mau berbesar kepala. Menurutnya, Man United harus tetap bekerja keras dan menjaga mentalitas pemenang di laga-laga berikutnya.

“Tentu saja, kita masih jauh dari akhir Liga Inggris. Jadi, kami harus terus melaju, berlatih keras, dan berusaha memenangi setiap pertandingan. Anda harus menjaga mentalitas pemenang ini dan memenangi laga,” tegas Bruno Fernandes selepas pertandingan, disitat dari BBC, Sabtu (2/1/2021).

Lebih lanjut, gelandang berusia 26 tahun itu mengamini perkataan pelatihnya, Ole Gunnar Solskjaer, bahwa Man United sudah berkembang pesat selama setahun terakhir. Namun, masih ada evaluasi penting yang dilihatnya usai laga kontra Aston Villa tersebut.

“Saya setuju (Man United meningkat pesat) karena kami kebobolan di menit terakhir melawan Leicester City. Satu-satunya kesalahan hari ini adalah kami gagal mencetak gol ketiga meski banyak mendapat peluang,” tukas Bruno Fernandes.

Eks kapten Sporting Lisbon itu ada benarnya. Berkaca pada statistik pertandingan, Man United setidaknya melepaskan 19 percobaan dengan sembilan di antaranya mengarah ke gawang. Akan tetapi, peluang-peluang itu gagal dimanfaatkan dengan baik.

Kombinasi kurang tenangnya penyelesaian akhir plus penampilan gemilang Emiliano Martinez, memaksa Man United harus puas menang tipis 2-1. Beruntung, mereka mampu bertahan dengan baik di menit-menit akhir sehingga bisa memetik poin penuh.

(Rachmat Fahzry)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya