Infeksi Pernapasan, Sancho Pasti Absen di Laga Bayern vs Dortmund

Wikanto Arungbudoyo, Jurnalis
Rabu 30 September 2020 08:52 WIB
Jadon Sancho absen karena masalah pernapasan (Foto: Twitter/@BVB)
Share :

Sebetulnya, Borussia Dortmund pernah menetapkan tenggat transfer bagi peminat Jadon Sancho pada 10 Agustus 2020 atau sebelum memasuki masa pramusim. Namun, Man United masih kukuh ingin membajaknya ke Old Trafford.

Sebagai pemilik sah, Borussia Dortmund jelas berhak mempertahankan Jadon Sancho. Klub berkostum itu juga punya kuasa untuk menolak segala bentuk tawaran yang diajukan Man United apabila nilainya masih di bawah yang diminta.

Pentingnya Jadon Sancho buat klub bisa dilihat dari komentar sejumlah rekan setimnya. Erling Braut Haaland belum lama ini menilai eks didikan akademi Manchester City itu bakal menjadi pemain yang penting buat Borussia Dortmund pada musim 2020-2021.

Pernyataan senada diungkapkan sang kapten kesebelasan, Marco Reus. Pemain asal Jerman itu mengaku senang mendengar kabar Jadon Sancho kemungkinan besar bertahan semusim lagi di Stadion Westfalen.

(Mochamad Rezhatama Herdanu)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya