Ronaldo Cetak 101 Gol untuk Portugal, Presiden FIFA Beri Selamat

Wikanto Arungbudoyo, Jurnalis
Jum'at 11 September 2020 08:04 WIB
Cristiano Ronaldo dekati rekor Ali Daei (Foto: Twitter/@EURO2020)
Share :

“Saya ingin mengucapkan selamat kepada Cristiano Ronaldo yang sudah mencetak gol ke-100 dan 101 untuk Tim Nasional Portugal. Itu merupakan gol terbanyak di Eropa,” ucap Gianni Infantino, dikutip dari Sportskeeda, Jumat (11/9/2020).

Sekadar perbandingan, Lionel Messi yang merupakan pesaingnya, hanya menyumbangkan 70 gol buat Timnas Argentina sepanjang kariernya. Cristiano Ronaldo memang lebih unggul dibandingkan La Pulga, jika ukurannya adalah prestasi di level internasional.

Hingga kini, satu-satunya persembahan Lionel Messi untuk Tim Tango adalah medali emas Olimpiade 2008 di Beijing, China. Sedangkan Cristiano Ronaldo sudah menyumbang satu trofi Piala Eropa pada 2016 serta UEFA Nations League pada 2019.

Catatan gol Cristiano Ronaldo dipastikan tidak akan berhenti pada angka 101 buat Timnas Portugal. Sebab, pemain berusia 35 tahun itu masih menunjukkan hasrat untuk membela Seleccao Das Quinas. Belum lagi, ia bertekad membawa Portugal mempertahankan gelar Piala Eropa pada 2021.

(Mochamad Rezhatama Herdanu)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya