Skuad Inter Milan Musim 2005-2006 Jadi Tim Terbaik yang Ada di PES

Rivan Nasri Rachman, Jurnalis
Selasa 23 Juni 2020 12:31 WIB
Skuad Inter Milan. (Foto: Laman resmi Inter)
Share :

INTER Milan musim 2005-2006 adalah salah satu skuad terbaik yang pernah dimiliki tim berjuluk Nerazzurri tersebut. Berbagai pemain bintang yang menghiasi skuad tersebut di musim itu menjadi alasan mengapa 2005-2006 menjadi salah satu tahun terbaik Inter.

Terbukti, tiga gelar mampu dikuasai Inter pada musim 2005-2006 tersebut, yakni Piala Super Italia, Coppa Italia, dan trofi Liga Italia. Tiga trofi itu sudah membuktikan betapa hebatnya Inter pada musim tersebut.

Menariknya, kehebatan Inter pada musim 2005-2006 itu tak hanya terjadi di dunia nyata. Sebab pada sebuah video game, yakni Pro Evolution Soccer (PES) edisi 2005, Inter Milan bisa dikatakan menjadi tim yang paling sempurna di permainan tersebut.

Bahkan, menurut laporan dari Squawka, Selasa (23/6/2020), skuad Inter di edisi PES 2005 itu adalah tim terbaik yang pernah ada di video game keluaran Konami tersebut. Bagaimana tidak, dari lini depan hingga belakang terdapat berbagai pemain bintang yang mengisi skuad Inter di PES 2005 tersebut.

Pada lini belakang, Inter musim 2005-2006 masih dikawal oleh Francesco Toldo atau Julio Caesar. Di lini belakang, terdapat Javier Zanetti yang mempunyai stamina badak, lalu Ivan Cordoba yang handal duel di udara, Walter Samuel yang memiliki rating pertahanan yang tinggi, dan Cristiano Zanetti yang juga memiliki stamina yang kuat.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya