Klopp: Ronaldo Nyaris Sempurna, tapi Saya Lebih Suka Messi

Admiraldy Eka Saputra, Jurnalis
Rabu 13 Mei 2020 11:25 WIB
Lionel Messi (Foto: Barcelona)
Share :

LIVERPOOL – Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, memberikan pilihannya ketika ditanya siapa yang lebih baik antara Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo. Pelatih berkebangsaan Jerman itu memilih Messi sebagai pemain yang menurutnya paling disukainya ketika beraksi di lapangan hijau.

Meski begitu, bukan berarti Klopp menilai Ronaldo tidak lebih baik dari Messi. Klopp mengakui kalau megabintang Portugal itu sebagai sosok sempurna sebagai pemain. Kecepatan, kekuatan, serta sikap profesionalisme Ronaldo di lapangan membentuknya menjadi salah satu yang terbaik saat ini.

Hanya saja, Klopp melihat Messi memiliki daya magis tersendiri di lapangan hijau. Penyerang asal Jerman itu dinilai selalu bisa membuat segalanya terlihat mudah.

Baca juga: Simeone Bandingkan Lionel Messi dengan Diego Maradona

“Bagi saya Messi lebih baik, tetapi saya tidak bisa memungkiri kalau saya juga mengagumi sosok Cristiano (Ronaldo). Penjelasannya adalah sebagai berikut. Kami sudah bermain melawan keduanya dan keduanya hampir mustahil dihentikan ketika berada di daerah pertahanan Anda,” ujar Klopp, melansir dari laman Goal International, Rabu (13/5/2020)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya