Piala Eropa 2020 Ditunda, Man United Harap Musim Ini Dapat Diselesaikan

Andika Pratama, Jurnalis
Rabu 18 Maret 2020 02:41 WIB
Fans Man United (Foto: AFP)
Share :

MANCHESTER Piala Eropa 2020 telah resmi ditunda oleh Federasi Sepakbola Eropa (UEFA) karena pandemi virus corona (Covid-19). Keputusan itu pun diapresiasi oleh Manchester United yang mengharapkan kompetisi domestik serta Eropa dapat diselesaikan pada musim panas 2020.

Sebagaimana diketahui, virus corona telah mengganggu segala sendi kehidupan sosial masyarakat dunia termasuk olahraga. Sepakbola yang merupakan olahraga yang paling digemari di dunia pun terkena imbasnya. Banyak kompetisi yang harus dihentikan sementara waktu untuk menekan penyebaran virus corona.

Liga Inggris adalah salah satunya kompetisi yang harus berhenti untuk sementara waktu sampai 3 April 2020. Liga Inggris musim 2019-2020 terhenti di pekan ke-29. Hingga sekarang belum jelas bagaimana kelanjutan Liga Inggris musim ini. klub-klub Liga Inggris akan mengadakan rapat darurat untuk membicarakan itu pada Kamis 19 Maret 2020.

BACA JUGA: Presiden Juventus Dukung Keputusan UEFA Tunda Piala Eropa 2020

Sementara itu, Liga Champions dan Eropa juga mengalami nasib serupa. Berhentinya kompetisi domestik membuat jadwal Liga Champions dan Eropa ikut kacau. UEFA baru menginformasikan perubahan jadwal final Liga Champions dan Eropa tanpa informasi kapan kompetisi akan kembali dimulai. Final Liga Champions yang awalnya dijadwalkan pada 30 Mei 2020 diundur ke 27 Juni 2020. Kemudian final Liga Eropa yang akan dimainkan pada 27 Mei diundur ke 24 Juni 2020.

“Kami mencatat keputusan untuk menunda Piala Eropa 2020 agar mudah-mudahan kompetisi domestik dan Eropa sampai pada kesimpulan sebagai prioritas. Jelas virus corona telah menciptakan serangkaian keadaan yang belum pernah terjadi sebelumnya dan kesehatan serta kesejahteraan para penggemar, pemain, dan staf harus didahulukan,” bunyi pernyataan Man United, Rabu (18/3/2020).

"Kami akan terus memainkan peran aktif dalam diskusi melalui UEFA, ECA dan Liga Inggris. Kami akan memantau perkembangan dengan cermat,” tandas pernyataan itu.

(Ramdani Bur)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya