Seperti pada musim lalu, meski akhirnya Bayern berhasil menjuarai Liga Jerman 2018-2019, namun tim asuhan Kovac itu harus bersusah payah terlebih dahulu bersaing dengan Borussia Dortmund untuk meraihnya. Di musim ini pun tampaknya hal yang sama tampaknya akan terulang.
Sebab hingga Liga Jerman 2019-2020 mau memasuki pekan ke-10, Bayern terlihat masih bertengger di peringkat kedua klasemen sementara. Raihan 18 poin mereka tak cukup untuk menyalip Borussia Monchengladbach yang berada di urutan pertama dengan 19 angka. Padahal tim sekelas Bayern seharusnya bisa mendominasi kompetisi Liga Jerman tersebut.
Ketidakpuasaan dengan kinerja Novac itulah yang membuat Bayern tertarik dengan Pochettino. Terlebih menurut sumber yang sama, Direktur Olahraga Bayern, Hasan Salihamidzic, sudah memiliki nomor telepon Pochettino. Jadi ketika Tottenham benar-benar memecat Pochettino, maka Bayern siap menghubungi pelatih berusia 47 tahun itu.
(Rivan Nasri Rachman)